Tarhib Ramadhan SDIT Arofah 2 Klego: Mendidik Anak-Anak untuk Berkarakter Baik dan Beriman

Myindonesianews.online – Boyolali – SDIT Arofah 2 Klego, sebuah sekolah dasar Islam terpadu di Kecamatan Klego, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, mengadakan kegiatan Tarhib Ramadhan pada hari Selasa, 21 Maret 2023. Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang digelar oleh SDIT Arofah 2 Klego sejak tahun 2006.

SDIT Arofah 2 Klego gelar Tarhib Ramadhan

Kegiatan Tarhib Ramadhan dimulai dari sekolah dan berakhir di Alun-alun Klego dengan berjalan kaki yang diikuti oleh seluruh siswa dan siswi SDIT Arofah 2 Klego dari kelas satu hingga kelas enam.

SDIT Arofah 2 Klego dalam event Tarhib Ramadhan

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menyambut bulan suci Ramadhan dan mendidik anak-anak untuk bersabar, berkelakuan baik, dan berkata baik. Anak-anak juga diajarkan untuk selalu mengucapkan salam dan menyebar manfaat dalam kehidupan sehari-hari.

“Kami mengadakan kegiatan Tarhib Ramadhan setiap tahun sebagai bagian dari upaya kami untuk mendidik anak-anak kami menjadi generasi sekolah yang beriman,” kata Kepala Sekolah SDIT Arofah 2 Klego, Moh. Syafi’i Hazami, S.Pd.i.

Antusiasme siswa-siswi SDIT Arofah 2 Klego dalam event Tarhib Ramadhan

Hazami juga menambahkan bahwa kegiatan Tarhib Ramadhan ini merupakan salah satu kegiatan yang paling dinanti-nantikan oleh siswa dan siswi SDIT Arofah 2 Klego setiap tahunnya.

“Kegiatan ini selalu dinanti-nantikan oleh anak-anak kami setiap tahunnya. Mereka senang bisa berjalan kaki bersama-sama dan merayakan bulan suci Ramadhan,” katanya.

Pawai Ramadhan SDIT Arofah 2 Klego

SDIT Arofah 2 Klego juga berharap bahwa kegiatan Tarhib Ramadhan ini dapat menjadi kegiatan yang dilaksanakan secara kontinyu di masa yang akan datang, yang sering kita kenal sebagai Pawai Ramadhan.

Hingga saat ini, di lingkungan Klego khususnya di tingkatan Sekolah Dasar, hanya SD IT Arofah 2 Klego yang menggelar kegiatan ini.

Menurut Moh. Syafi’i Hazami, S.Pd.i selaku kepala sekolah, pesan dan kesan dari kegiatan Tarhib Ramadhan ini adalah agar syiar Ramadhan tetap terjaga dan masyarakat tahu bahwa bulan Ramadhan telah tiba.Terkadang, masyarakat sibuk dengan pekerjaannya sendiri dan tidak menyadari bahwa bulan Ramadhan telah tiba.

Dengan adanya kegiatan Pawai Ramadhan ini, masyarakat dapat mengetahui dan bahkan pengguna jalan pun juga dapat mengetahui.Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkenalkan SD IT Arofah 2 Klego kepada masyarakat.

Meskipun hanya dilingkup Klego, namun harapannya kegiatan ini berjalan lancar dan kedepannya tidak hanya menyambut datangnya bulan suci Ramadhan. Kegiatan ini bisa digelar pada tanggal satu Muharam dan disambut oleh masyarakat dengan sangat antusias.

Koleksi Tropi juara segudang prestasi

Sekolah dasar ini juga terkenal dengan segudang prestasi yang telah diraihnya. Banyaknya tropi juara dalam berbagai perlombaan yang terpampang di lemari prestasi sekolah merupakan bukti prestasi yang telah diraih oleh SD IT Arofah 2 Klego.

Dengan adanya kegiatan Tarhib Ramadhan dan kegiatan lainnya yang diadakan oleh SDIT Arofah 2 Klego, diharapkan dapat membantu mendidik anak-anak menjadi generasi yang beriman, berakhlak mulia, dan memiliki sikap yang baik dalam kehidupan sehari-hari.

Pewarta : Hadi Susilo

Editor : Hafidz

Source : Liputan Lapangan

Bagikan berita ini:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *