Wartadesatv, Bandung – Sesuai surat edaran dari Dinas Sumber Daya Air Provinsi Jawa Barat. Bahwa akan ada Pipanisasi untuk pengambilan Air dari hulu sungai Citarik kampung Sindulang dan dusun Leuwiliang Tanjungwangi, Cicalengka, kabupaten Bandung ke TPSA legok Nangka Nagreg. Warga akan gelar musyawarah antar tokoh dan masyarakat kedua desa. Untuk melakukan penolakan. Rabu(11/9/2024)
Rencana Musyawarah yang akan diadakan di lapangan Voli Gala dusun Leuwiang itu. Menyangkut nasib kedepaanya petani di Dua desa. Bahkan bukan hanya Dua desa saja yang akan terdampak. Tapi wilayah Cimanggung, Dampit, Babakan Peteuy dan Rancaekek akan kena imbasnya.
Menurut Inisiator tokoh masyarakat OO rohenda dan Kawan kawan. Pengambilan air dari hulu sungai Citarik. Bukan hanya akan berdampak bagi warga saja. Tapi bakal jadi permaslahan baru bagi Petani di hilir.
“Kurangnya debit air akibat pengambilan nanti ke TPSA Legok Nangka, petani akan berubutan air,
Salah satu contoh, sekarang saja pengambilan air para petani di hilir sungai sudah di gilir. Seperti daerah Rancaekek, Cimanggung, Panenjoan dan Dampit serta Babakan Peteuy,
Ini harus jadi bahan pertimbangan pemerintah pusat khsususnya PSDA. Jangan mengambil keputusan tanpa musyawarah atau Sosialisasi terlebih dahulu dengan warga disini maupun petani di hilir sungai,
Oo Rohenda, menegaskan kami akan menolak keras adanya pengambilan air dari hulu sungai Citarik ke Legok Nangka Nagreg, apalagi pada sebelum adanya pembangunan irigasi. Kami tidak pernah mendatangani izin persetujuan, Tandas Oo
Senada dengan di ucapkan Wawan selaku petani di Cimanggung. Pengambilan air di hulu sungai akan berdampak bagi kami sebagai petani, dan bukan hanya kami tapi petani petani di hilir Rancaekek dan sekitarnya akan ikut merasakan kekurangan air untuk mengaliri sawahnya,
“Sekarang saja, perminggunya sudah di jadwal untuk mengaliri sawah. Apalagi nanti,
Kami harapkan ada kajian dulu dari dinas PSDA dan LH akan dampakmlingkungan kedepan khususnya bagi petani kecil yang akan kena imbas akibat dari proyek TPSA Legok Nangka, Pungkasnya