Myindonesianews.online – Boyolali – Hujan deras menyebabkan terjadinya tanah longsor di Jalan Boyolali – Magelang, tepatnya di Dukuh Jurangjero, Desa Jrakah, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali pada Jumat sore, (20/1/2023) yang menutup akses jalan antar desa.
Setelah menerima laporan dari warga, Babinsa Koramil 07/Selo Kodim 0724/Boyolali yang dipimpin oleh Serma Mustarom langsung menuju lokasi kejadian.
Walau tidak ada korban jiwa, Babinsa berkomitmen untuk membantu warga dengan segera bekerja sama dengan masyarakat dan pemerintah desa untuk mengevakuasi material tanah longsor.
Babinsa dan masyarakat, pemerintah desa, serta BPBD Kabupaten Boyolali bekerja sama untuk membersihkan material tanah longsor yang menutup jalan.
Serma Mustarom menyatakan longsor terjadi karena hujan yang terus turun menyebabkan lumpuhnya jalan Selo-Magelang di Desa Jrakah.
“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa. Namun, masyarakat diajak untuk selalu waspada terhadap bencana alam saat musim hujan seperti sekarang,” ujar Serma Mustarom.
Babinsa melakukan kerja bakti untuk membantu warga desa yang akses jalannya tertutup oleh material tanah longsor sebagai bentuk kepedulian.
Babinsa menegaskan agar warga waspada saat musim hujan dan segera menghubungi petugas jika terjadi longsor untuk segera ditangani.
RED